Rabu, Februari 21, 2007

Jambu Biji (Psidium guajava) – Manfaat Daun

Daunnya untuk Obat DB/DBD atau Diare


Buah jambu biji yang pernah mendapatkan julukan sebagai “ the poor man's apple of the tropics ” mempunyai sejarah penggunaan yang panjang. Banyak cerita manfaat konsumsi buah jambu biji yang diketahui secara turun-termurun, dan akhir-akhir ini terbukti kebenaran ilmiahnya. Misalnya, selain mempunyai rasa dan aroma yang khas, jus jambu biji terbukti sebagai obat diare; bahkan dianggap cukup aman dan disukai bagi anak-anak. Untuk-anak, satu gelas jus jambu biji per hari dianggap cukup untuk mengatasi diare.


Bukan cuma buahnya, ekstrak atau rebusan daun jambu buji pun terbukti mampu menghambat pertumbuhan bakteri Escherichia coli dan Staphylococcus aureus. Daun jambu biji tua ternyata mengandung berbagai macam komponen yang berkhasiat untuk mengatasi penyakit demam berdarah dengue (DBD). Komponen aktif dalam daun jambu yang diduga memberikan khasiat itu adalah zat tanin yang cukup tinggi. Kelompok senyawa tanin dan flavonoid yang dinyatakan sebagai quersetin dalam ekstrak daun jambu biji dapat menghambat aktivitas enzim reverse trancriptase yang berarti menghambat pertumbuhan virus berinti RNA

Daun kering jambu biji yang digiling halus diketahui mempunyai kandungan tanin sampai sekitar 17%. Senyawa yang rasanya pahit ini mampu menghambat pertumbuhan mikroorganisme. Selain itu, tanin juga menjadi penyerap racun dan dapat menggumpalkan protein. Ini artinya, rebusan daun jambu biji mempunyai sifat antidiare; terutama yang disebabkan infeksi.

Resep Diare dari Guava Tea (Teh Daun Jambu Biji)

Daun jambu biji bisa dibuat semacam ‘teh’. Khasiat minuman ini adalah sebagai obat antidiare. Teh daun jambu biji bisa disiapkan dengan mudah. Caranya:
1. Rebus sekitar 15-30 g daun kering jambu biji dalam air sebanyak 150 - 300 ml.
2. Perebusan dilakukan selama 15 menit setelah air mendidih.
3. Hasil rebusan disaring, dan siap untuk diminum sebagai obat diare.

Untuk daun yang segar bisa dilakukan:
1. 12 lembar daun segar, dicuci bersih, ditumbuk halus.
2. tambah ½ cangkir air masak dan garam secukupnya.
3. Hasil tumbukan diperas, disaring, lalu diminum.
4. Tambahkan madu agar terasa lebih enak.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar